Dalam masakan indonesia terdapat berbagai jenis variasi siomai berdasarkan daging untuk isi, mulai dari siomai ikan tenggiri, ayam, udang, kepiting atau campuran daging ayam dan udang. Bahan untuk isi dicampur dengan tepung sagu atau tapioka.
Siomai biasanya disajikan dengan beberapa jenis bahan pelengkap. Pelengkap siomai yang biasa disajikan antara lain telur ayam rebus dan sayuran seperti kentang atau kubis. Sebelum dihidangkan, biasanya siomai dan bahan pelengkapnya dikukus agar dapat disajikan dalam kondisi hangat.
Sebagaimana siomay dikenal dengan rasanya yang kenyal dan lezat. Bagaimana kalau kita mengaplikasikannya dengan mie? Bukan hanya siomay yang dicampur dengan mie loh Foodies, penasaran kan dengan cara membuat resep siomay mie tersebut? Yuk langsung saja.
Siomai umumnya dihidangkan dengan siraman saus kacang yang dibuat dari kacang tanah yang dihaluskan dan diencerkan dengan air. Bumbu untuk saus kacang ini antara lain cabai, bawang putih, gula pasir, asam jawa, bawang putih, garam dapur dan cuka. Sewaktu disajikan, siomai bisa ditambahkan kecap manis, sambal botol dan perasan jeruk limau
Cara Membuat Resep Siomay Mie
Untuk membuatnya kita butuh beberapa bahan dan cara membuat resep siomay mie yang bisa Anda coba dan menyajikannya kepada kerabat dan keluarga tercinta. Mari simak ulasan singkat di bawah ini
Bahan:
- 1 bungkus mie instan goreng
- 25 lembar kulit pangsit
- 2 btr telur
- 1 sdm tepung terigu
- 2 sdm tepung tapioka
- 5 batang daun bawang
- 1 sdt merica
- garam secukupnya
- gula secukupnya
- 1. Langkah pertama cuci daging ayam hingga bersih kemudian rebus sampai matang kemudian cincang sampai halus. Lalu rebus mie dengan kaldu ayam.
- 2. Langkah kedua, mie yang sudah direbus tadi angkat lalu tiriskan dan potong-potong. Sementara itu cetakan siomay diolesi dengan mentega.
- 3. Ketiga, haluskan bawang putih, lalu wortel diserut dan telur dikocok. Kemudian campurkan ke dalam mie yang telah dipotong-potong tadi. Aduk sampai rata dan bumbunya meresap. Lalu masukkan cincangan halus dari daging aayam dan aduk terus hingga tercampur semua.
- 4. Langkah ke-empat kita ambil satu kulit siomay dan letakkan di dalam cetakan lalu isi dengan adonan isi siomay tadi. Di atasnya diberi potongan tongjay. Lakukan demikian seterusnya sampai adonan habis tak tersisa.
- 5. Yang terakhir, mari kita kukus siomay tadi sampai matang, kalau sudah matang lalu angkat dan siap disajikan.
Komentar
Posting Komentar